Daerah

LPKA Kelas II Parepare Gelar Doa Bersama dan Galang Dana untuk Korban Gempa

AKARBERITA.com, Parepare – Sebagai bentuk kepedulian dan perhatian atas kejadian tersebut, Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Parepare menggelar doa bersama dan penggalan dana untuk para korban yang tertimpa musibah di Palu, di Masjid At-Taubah LPKA Kelas II Parepare, Minggu (30/09/2018).

Kepala LPKA Kelas II Parepare, Jayadikusumah mengatakan, kegiatan tersebut terpisah di Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, dan diikuti secara streaming seluruh Lapas, Rutan, Cabang Rutan, serta LPKA se-Indonesia dengan menggunakan aplikasi zoom.

“Kami turut berduka cita atas musibah yang menimpa saudara-saudara kita di Palu, musibah tersebut musibah kita bersama. Oleh karena itu, kami meminta kepada seluruh jajaran LPKA Kelas II Parepare untuk mengirimkan doa agar korban gempa dan tsunami dapat diberi ketabahan dan dilindungi oleh Allah,” ungkapnya.

Jayadi juga juga menghimbau untuk bersama-sama menggalang dana bantuan, sebagai wujud kepedulian untuk meringankan beban para korban. “Berapapun yang diberikan, akan sangat bermanfaat bagi mereka,” ujarnya.

Sementara, Kepala Seksi Pengawasan dan Penegakan Disiplin LPKA Kelas II Parepare, Much. Zaenal Fanani mengungkapkan, melalui kegiatan tersebut pihaknya berharap dapat memberikan semangat bagi para korban, agar tetap tabah, sabar, dan tegar dalam menghadapi ujian tersebut.

“Mari kita bahu membahu dan bergotong royong membantu saudara kita yang terkena musibah. Bantuan sekecil apapun, itu sangat berarti bagi mereka,” pungkasnya.

Luki

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top
error: Content is protected !!