AKARBERITA.com, Parepare – Lembaga Pemberdayaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Kota Parepare menggelar tari kolosal dengan melibatkan 235 peserta, yang terdiri dari 200 peserta warga binaan dan 35 peserta dari pegawai LPKA. Kegiatan tersebut digelar dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-74, Kamis (15/8).
Kepala LPKA Kelas II Parepare Jayadi Kusuma mengatakan, gelaran tari kolosal bertajuk Indonesia Bekerja Indonesia Jaya, serentak dilakukan di seluruh lapas dan rutan yang ada di Indonesia untuk memecahkan rekor dari Museum Rekor Indonesia (Muri) yang dipusatkan di Lapas Kelas I Tangerang sebanyak 200rb peserta.
Selain tari kolosal, Jayadi mengungkapkan, akan melaksanakan berbagai kegiatan termasuk, pemberian remisi kepada warga binaan pada puncak HUT RI 17 Agustus nanti.
“Pada puncak HUT RI 17 nanti, akan dilakukan secara simbolis pemberian remisi kepada warga binaan oleh Walikota Parepare, melaksanakan jambore kemasyarakatan se-Sulsel, serta perlombaan-perlombaan lainnya bagi warga binaan maupun pegawai LPKA,”Jelasnya
(Syari)