Politik & Parlemen

Kesederhanan Tanpa Risih Ditunjukkan FAS dan Tim

AKARBERITA.com, Parepare – Sikap sederhana ditunjukkan Pasangan Calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Parepare Achmad Faisal Andi Sapada dan Asriady Samad (FAS).

Salon Wakil Wali Kota Parepare Asriady misalnya, tak terlihat sedikitpun kerisihan saat duduk melantai bersama tim FAS menikmati santap siang dengan nasi bungkus, usai usai salat berjamaah di pelataran salah satu masjid di Kelurahan Lumpue, Kecamatan Bacukiki Barat, Minggu (25/2).

Ketua Tim Pemenangan FAS Yasser Latief mengatakan, apa yang ditunjukkan pasangan FAS tersebut, adalah karakter keseharian yang memang dimiliki pasangan muda itu. “Bukan karena ini momen pilkada. Tapi itulah karakter keseharian keduanya. Yang dekat dengan masyarakat. Makan atau bercengkrama dengan warga, sudah menjadi hal biasa yang dilakukan,” paparnya.

Sementara Ketua PKS Parepare Iqbal Chalik yang juga turun mendampingi Asriady dalam kegiatan kampanye mengatakan, apa yang ditunjukkan pasangan FAS adalah contoh calon pemimpin yang paling pas memimpin Parepare ke depan.

“Tak ada kata risih ataupun sekat antara kandidat dan tim. Kami makan bersama dengan menu yang sama. Ini pulalah yang mencerminkan tagline FAS Sibawaki,” kata legislator DPRD Parepare asal PKS tersebut.

(Red)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top
error: Content is protected !!