Headline

Kamis, 17 April 2025
Regional

Workshop Verifikator dan Penatausahaan Keuangan Daerah BKD Parepare

AKARBERITA.com, Makassar– Workshop Verifikator dan Penatausahaan Keuangan Daerah digelar di Hotel Aryaduta, Kota Makassar, Kamis (12/4), oleh Badan Keuangan Daerah (BKD) Kota Parepare.

Kegiatan dihadiri Pejabat Sementara (Pjs) Wali Kota Parepare Lutfie Natsir, Pelaksana Tugas (Plt) Sekkot Parepare, Iwan Asaad, Kepala BKD Parepare Nasarong, serta sejumlah pimpinnan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dalam lingkup pemkot Parepare.

Kepala BKD Parepare Nasarong dalam sambutannya, workshop bertujuan membekali para peserta perwakilan masing-masing OPD, agar lebih memahami mekanisme dan tata pengelolaan keuangan daerah yang baik dan benar.

“Predikat Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang telah diraih Parepare dari BPKP, harus tetap dipertahankan, makanya kegiatan ini merupakan sebagai bentuk tuntutan terhadap transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah,” katanya.

Nasarong berharap, para peserta dapat serius mengikuti kegiatan tersebut untuk meningkatkan kapasitas dan kompetensi, dalam pengelolaan keuangan daerah, sesuai dengan aturan yang berlaku

Sementara Plt Wali Kota Parepare Lutfie mengatakan, mengapresiasi kegiatan yang diharapkan bisa meningkatkan pengetahuan dan wawasan peserta terkait tata cara pengelolaan keuangan daerah.

“Ini langkah strategis yang harus dilakukan, untuk merespon tuntutan publik terhadap transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah,” katanya.

Melalui kegiatan tersebut, tambah Lutfie, seluruh dapat meningkatkan kualitas, kapasitas, kompetensi dan profesionalisme dalam pengelolaan keuangan daerah di instansi masing-masing. Sehingga, tambahnya, kinerja pengelolaan dan penatausahaan keuangan, bisa tetap konsisten dengan mengedepankan prinsip tata kelola pemerintahan yang baik, sesuai ketentuan yang berlaku

(L Alimin)

BAGIKAN:

Berita Terkait

1 dari 115

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *