Halo Kecamatan

Ribuan Peserta Semarakkan Jalan Santai dan Senam Massal Bacukiki

AKARBERITA.com, Parepare – Ribuan masyarakat dari berbagai kalangan tumpah ruah di lapangan Wekke’E Kelurahan, Lompoe, Kecamatan Bacukiki, Kota Parepare, mengikuti gerak jalan santai dalam rangka memeriahkan HUT Parepare ke-58. Kegiatan itu sendiri, adalah terbesar dan pertama pada tingkat kecamatan, Jumat (9/2).

Pelaksanaan jalan santai yang dirangkaikan dengan senam massal ini berlangsung semarak dan meriah, semua elemen masyarakat Bacukiki ikut larut dalam memeriahkan acara. Hadir Wali Kota Parepare HM Taufan Pawe didampingi Ketua TP-PKK Parepare Erna R Taufan beserta sejumlah kepala SKPD dan instansi vertikal.

Camat Bacukiki HM Iskandar Nusu mengatakan, pelaksanaan jalan santai yang dirangkaikan dengan senam massal ini merupakan salah satu upaya pemerintah kecamatan untuk mengajak masyarakatnya memeriahkan semarak HUT Parepare.

“Tentunya momentum hari ulang tahun kota Parepare mempunyai arti yang sangat penting terutama dalam langkah pengembangan sejarah jati diri masyarakat Parepare. Sehingga, kami ingin agar masyarakat Bacukiki juga dapat ikut serta dalam kemeriahan hari jadi daerahnya ini,” paparIskandar.

Iskandar menambahkan, untuk menambah kemeriahan dan semarak kegiatan tersebut, pemerintah setempat juga menggelar beberapa lomba olahraga tradisional yang diikuti masyarakat perwakilan masing-masing kelurahan se-Kecamatan Bacukiki. “Ini semata-mata karena kami ingin mendorong partisipasi  masyarakat mengambil peran dalam memeriahkan kegiatan ini sebagai masyarakat aktif, sehingga terjalin sinergi yang positif antara pemerintah dan masyarakatnya,” urainya.

Sementara itu, Wali Kota Parepare Taufan Pawe mengapresiasi terobosan yang telah dilakukan oleh pemerintah Kecamatan Bacukiki, terlebih dalam mengajak masyarakatnya untuk ikut berperan dalam kegiatan seperti ini.

“Luar biasa pak Camat, sangat kreatif. Tentunya melalui kegiatan ini jalinan silaturahmi antara pemerintah dengan masyarakatnya akan terwujud, sehingga tercipta kondisi pemerintahan yang kondusif yang sangat dibutuhkan dalam mendukung proses pembangunan daerah,” katanya.

Terpisah, Ramlawati, salah satu peserta jalan santai yang berasal dari Kelurahan Lompoe mengaku sangat menikmati jalan santai dan senam massal yang dilaksanakan oleh kecamatan Bacukiki. “Kami senang ada kegiatan seperti ini, apalagi baru pertama kalinya diadakan di Bacukiki. Ini menjadi momen yang tak akan mungkin kami lupakan, dan mudah–mudahan kegiatan seperti ini akan terus dilaksanakan bahkan kalau bisa jadi agenda rutin.

(Gits)

Berita Terkait:

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top
error: Content is protected !!