Headline

Jumat, 10 Januari 2025
Regional

Rakot Penyerahan Fasum PT Prima Karya Bentala Permai

AKARBERITA.com, Makassar – Tim koordinasi dan verifikasi penyerahan Fasilitas Umum (fasum) Fasilitas Sosial (fasos) Kota Makassar, Rabu (26/9) menggelar rapat koordinasi dengan PT Prima Karya Bentala Permai di lantai 9 ruang rapat sekretaris daerah, dipimpin Kadis Perumahan dan Kawasan Permukiman Makassar Fathur Rahim.

Berdasarkan surat permohonan penyerahan fasum fasos dari pihak PT Prima Karya Bentala Permai yang terletak di Kompleks Pesona Prima Griya, Kelurahan Bangkala, Kecamatan Manggala, tim verifikasi PSU DP-KP melakulan indentifikasi fisik, lahan fasum fasos yang akan diserahkan dianggap telah memenuhi syarat secara fisik.

Dari 122.595 m2 total lahan yang dimiliki Kompleks Pesona Prima Griya dengan luas perumahan 81.621 m2 (67%), 40.974 m2 diantaranya luas fasum fasos atau sebanyak 33% akan diserahkan ke pemkot Makassar.

Fathur mengatakan, luas lahan yang akan diserahkan perusahaan tersebut telah diindentifikasi fisik, dan dari hasil identifikasi dan verifikasi fisik, lahan fasum fasos tersebut sudah masuk dalam tahapan penyerahan.

Untuk penyerahan PSU oleh PT Prima Karya Bentala Permai, tim penyelamat aset sangat mengapresiasi dan langsung bertindak cepat, meskipun dari hasil rapat tersebut masih ada beberapa point, khususnya kelengkapan adminsitrasi yang masih dalam proses penyelesaian.

Sementara Kadis Pertanahan Makassar Sophian Manai mengatakan, administrasi yang belum dilengkapi pihaknya akan memberikan kebijakan.

“Minimal sudah ada itikad baiknya dari pihak perusahaan menyerahkan fasum fasos yang menjadi kewajibannya pada pemerintah yang menjadi hak publik,” papar Sophian.

Terkait konversi hak dari pengembang ke Pemkot Makassar, pihaknya akan segera berkoordinasi dengan BPN untuk mencari solusi guna percepatan proses pengalihan hak kepemilikan.

Malasari dari TP Prima Karya Bentala Permai mengatakan sangat berterima kasih atas respon pemkot Makassar, menyusul kebijakan yang meringankan pihaknya selaku pengembang. “Tentu kami berharap proses penyerahan PSU bisa segera.

(Yudha)

BAGIKAN:

Berita Terkait

1 dari 115

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *