Daerah

Peringati Hari Tani Nasional, Mahasiswa Gelar Aksi di DPRD

AKARBERITA.com, Parepare – Dalam rangka mengperingati Hari Tani Nasional yang jatuh pada tanggal 24 September, mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Pemersatu Petani Indonesia (APPI) mendatangi kantor DPRD Kota Parepare untuk menyampaikan aspirasinya.

Kedatangan mahasiswa ini terima oleh Wakil Ketua DPRD Andi Firdaus Djollong yang didampingi Gustam di ruang sidang DPRD. Senin (24/9).

Ada tiga hal yang disuarakan mahasiswa dalam aksinya yakni wujudkan reforma agraria, hentikan impor beras, dan hentikan pembodohan publik terkait data ketersediaan pangan.

Andi Firdaus Jollong mengatakan, bahwa pihaknya akan meneruskan ke pusat aspirasi mahasiswa tersebut. Menurutnya, lanjut Andi Firdaus, bukan hanya mahasiswa yang menolak impor beras, tetapi kami juga menolak impor beras tersebut.

“Mahasiswa menuntut reforma agraria karena banyak lahan pertanian yang berubah fungsi,” katanya

Semetara itu, Gustam menjelaskan, bahwa setiap kebijakan yang tidak berpihak ke masyarakat, akan kami perjuangkan ke pusat.

“Aspirasi kalian itu juga aspirasi kami, dan kami perjuangkan ke pusat, kami menolak setiap kebijakan yang tidak berpihak pada rakyat, apalagi kalau sudah disuarakan oleh rakyat,” jelasnya.

(Karn)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top
error: Content is protected !!