Politik & Parlemen

Dukungan Untuk Murda Badawi Maju Pileg Terus Mengalir

AKARBERITA.com, Parepare – Menjelang hari pencoblosan Pemilihan Legislatif (Pileg) Kota Parepare untuk periode 2019 – 2024 yang tinggal beberapa hari lagi, tak sedikit dukungan demi dukungan terus mengalir untuk Murda Badawi yang maju menjadi calon legislatif dari partai Golkar Dapil II Kecamatan Ujung dengan nomor urut 6.

Setelah menggelar dialog dengan beberapa tokoh masyarakat yang berada di Kampung Duri, Kelurahan Lapadde, Kecamatan Ujung, Parepare, akhirnya mereka menyatakan dukungannya pada Murda Badawi, karena mereka melihat komitmennya dalam mengawal dan menyerap aspirasi masyarakat kedepannya.

Dedi salah seorang pemuda Kampung Duri menuturkan, jika ia melihat sosok Murda Badawi adalah calon wakil rakyat yang dekat dengan masyarakat dan dapat diterima disemua kalangan. Apalagi kehadiran Murda Badawi yang merupakan calon legislatif untuk perwakilan perempuan.

“Kita memang butuh sosok perempuan sebagai wakil rakyat yang dapat mengawal dan meyerap aspirasi masyarakat. Dan itu ada di beliau, terlebih sosok beliau yang mudah masuk disemua kalangan baik tua maupun muda. Itu yang kami butuhkan,” tuturnya.

Sementara itu, Murda Badawi berharap, dengan hadirnya dukungan dari masyarakat di Kampung Duri ini dapat lebih memantapkan kemenangan tim nya pada pagelaran pemilihan legislatif pada 17 April mendatang.

“Kami bersyukur karena dukungan kami terus bertambah. Dan kami berharap dukungan ini tentunya dapat memperkuat basis dan perolehan suara kami,” tandasnya.

(Luki)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top
error: Content is protected !!