Halo Kecamatan

Ada Kantong Kreatif Bacukiki di Parepare Fair 2019

AKARBERITA.com, Parepare – Kantong Kreatif Bacukiki (KKB) yang saat ini menjadi program andalan Pemerintah Kecamatan Bacukiki Kota Parepare, massif memperkenalkan dalam Parepare Fair, yang digelar di Lapangan Andi Makkasau Parepare.

Kepala Seksi Ekonomi dan Kesejahteraan Rakyat Kecamatan Bacukiki Ita Purnamasari mengatakan, pihaknya menjadikan pameran ini sebagai momen untuk menyampaikan inovasi yang menjadi wadah yang mempromosikan produk lokal hasil kerajinan masyarakat Bacukiki.

Terlebih, kata Ita, hal itu juga sesuai dengan tema Parepare Fair tahun ini yakni Inovasi dan Peduli Ekonomi Kreatif (Ekraf).

“Di pameran ini kami juga memamerkan seluruh produk-produk kreatif dari warga Bacukiki, khususnya produk yg baru tumbuh dan belum mendapatkan binaan dari OPD teknis terkait,” katanya.

Ita menyebutkan, beberapa produk yang ditampilkan di antaranya, miniatur, tas tali kur, pot keriting, bunga plastik, jambu mete dan olahannya, baje canggoreng, serta kerajinan tangan lainnya.

“Yang paling diminati masyarakat, kerajinan gantungan kunci bergambar ikon Parepare, baje canggoreng dan olahan mete. Karena, rata-rata digunakan sebagai untuk oleh-oleh dan cemilan di rumah,” paparnya.

Ditambahkan Ita, pihaknya berharap, melalui moment tersebut, masyarakat luas dapat lebuh mengetahui potensi Ekraf yang ada di Bacukiki, apalagi pelaku ekraf yang baru tumbuh, untuk selanjutnya bisa lebih dikenal dan dapat menjadi motivasi serta inspirasi bagi calon-calon pelaku UMKM muda.

“Ini juga menjadi kesempatan untuk memperkenalkan produk kita kepada masyarakat luar. Karena, tadi ada beberapa pengunjung dari luar daerah, yang juga menyukai produk yang dipamerkan,” tandansya.

Sekadar diketahui, KKB merupakan pemenang pertama lomba inovasi terbaik kategori Tata Kelola Pemerintahan, yang digelar pemkot Parepare melalui Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) 2018 lalu.

(Luki)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top
error: Content is protected !!