Headline

Selasa, 07 Januari 2025
Parepare

Pemkot Parepare Sukses Gelar Festival Hafiz 2023

AKARBERITA.com, Parepare -Pemerintah Kota Parepare melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Parepare menyelenggarakan Festival Hafiz 2023 untuk jenjang SMP se Kota Parepare.

Kegiatan penutupan Festival Hafiz 2023 ini dihadiri Pembina Majelis Anak Sholeh (MAS) Erna Rasyid Taufan, Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Parepare, Makmur, dan para peserta Hafiz yang dilaksanakan di Aula Dinas Pendidikan, Rabu (11/10/2023).

Plt Kepala Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kota Parepare Makmur mengatakan, bahwa pelaksanaan Hafiz ini terdiri dari beberapa rangkaian kegiatan yaitu Tahfiz camp, Maulid Nabi Muhammad SAW, Webinar Hafiz dan Lomba Hafiz.

Pelaksanaan rangkaian kegiatan tersebut telah dilaksanakan 3 hari yang lalu.

“tiga hari yang lalu kita menyelenggarakan yang namanya Hafiz Camp. Jadi kita ke satu sekolah mulai dari SMP 13 ke SMP 1 itu melakukan Hafiz camp dengan mendatangkan guru-guru agama yang terbukti bisa memberikan trik-trik bagaimana anak-anak kita supaya menghafal Al Quran lebih cepat dan tahan lama, ” Jelas Makmur.

Lebih lanjut ia menjelaskan, bahwa pelaksanaan hafiz camp dilaksanakan secara bertahap yang dimulai dari dua sekolah tersebut. Hafiz camp ini kata dia, akan terus dilakukan di beberapa sekolah di Kota Parepare.

“kami juga menghadirkan AGPAI, agar kehadiran guru-guru pendidikan agama islam ini mampu menjadi penyambung informasi ke sekolah-sekolahnya. Mudaha-mudahan apa yang dilakukan di dua sekolah untuk tahap awal ini, bisa dilakukan di sekolahnya, ” terangnya.

Program Hafiz ini sambungnya, juga merupakan salah satu program Walikota Parepare dari sekian banyak inovasi yang dilahirkan di masa kepemimpinannya untuk mewujudkan Kota Parepare sebagai kota santri.

Ia juga menyebutkan, lomba Hafiz yang dilakukan, ternyata memiliki banyak peminat, yaitu sebanyak 153 orang dan telah diumumkan 20 orang pemenang dari lomba hafiz tersebut.
(Ayu)

BAGIKAN:

Berita Terkait

1 dari 287

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *