AKARBERITA.com, Makassar – Komunitas jual beli mobil Makassar yang tergabung dalam komunitas forum jual beli mobil bekas menyedekahkan dari hasil hasil jual beli mobil bekas dan membagikan 500 paket sembako kepada mayarakat yang bermukim disekitar masjid raya Makassar, jalan Sunu dan beberapa driver ojol yang melintas di jalan tersebut.
Koordinator Forum Jual Beli Mobil Bekas Makassar Koesnadi Taha mengatakan, sembako yang di bagikan ini merupaka hasil patungan. Kegiatan ini juga dilakukan sebagai salah satu program Jumat Berkah komunitas Forum Jual Beli Mobil Bekas Makassar.
Apalagi melihat saat ini banyak warga yang dirumahkan akibat wabah corona, maka sedikit mengetuk hati untuk berbagi.
“Meski pertama kali. Kami akan galakkan lagi kegiatan ini. InsyaAllah jika tak ada halangan maka setiap jumat akan dilakukan selama wabah covid menyerang,”tuturnya.
(Yudha)