AKARBERITA.com, Parepare – Turnamen Habibie Cup XX rencananya dalam waktu dekat ini akan digelar kembali. Hal tersebut diungkapkan Wali Kota Parepare HM Taufan Pawe, saat pembukaan Musyawarah Olahraga Kota (Musorkot) Komite Olahraga Nasional (Koni) Parepare, di Aula Rujab Wali Kota Parepare, Sabtu(15/12).
“Dalam waktu dekat kita akan hidupkan kembali pelaksaan Turnamen Habibie Cup di Stadion Gelora Mandiri, yang menjadi spktrum kuat pembinaan sepak Bola di Kota Parepare khusunya,” ungkap Taufan.
Taufan menjelasakan, saat ini pihaknya sedang mencari waktu yang baik agar turnaman yang memperebutkan Piala Bergilir Mantan Presiden RI-ke 3 ini tidak kalah meriahnya dengan pelaksanaan turnamen yang terakhir digelar pada 2015 lalu. Selain itu, lanjut Taufan, Stadion Gelora Mandiri sebagai venue pertandingan sudah bisa melakukan pertandingan pada malam hari.
“Kita cari momen pelasksanaan yang tidak bertabrakan dengan kalender Sepak Bola nasional, saat Libur Liga 1 misalnya sehingga perang bintang akan kembali tersaji dalam turnamen ini. Jadi tidak ada alasan lagi kita tidak bisa menggelar permainan malam, saya juga sudah berkoordinasi dengan pihak PLN terkait beban listrik yang hanya dibayar saat Stadion digunakan saja,” jelasnya.
Sekedar diketahui perhelatan Habibie Cup terakhir dilaksanakan pada 2015 lalu. Pada pertandingan tersebut melibatkan pemain-pemain label nasional dan asing yang membuat turnamen ini menjadi perhatiaan pecinta olahraga kulit bundar tanah air, dimana penonton setiap hari membanjiri stadion berkapasitas sekitar 20 ribu penonton.
(AkarBerita)