Headline

Kamis, 16 Oktober 2025
Daerah

Wujudkan WBK, PN Parepare Canangkan Pembangunan Zona Integritas

AKARBERITA.com, Parepare – Setelah terakreditasi, disusul dengan reformasi birokrasi (RB), kini Pengadilan Negeri (PN) Kelas II Kota Parepare canangkan Pembangunan Zona Integritas. Kegiatan tersebut bertujuan untuk mewujudkan PN Parepare menjadi Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), Selasa (26/2).

Hakim PN Parepare Krisfian Fatahila mengatakan, adapun upaya-upaya PN untuk mewujudkan pencanangan tersebut, pihaknya sudah melakukan beberapa survei pada masyarakat terkait pelayanan PN yang telah dimudahkan melalui sistem satu pintu.

“Nanti hasil survei sejenis kepuasan dari masyarakat akan dikumpulkan dan dikirimkan langsung ke kantor pusat, kemudian semua hal seperti pendaftaran perkara, pendaftaran gugatan, permohonan itu semua dilakukan melalui sistem satu pintu dan transparan,”paparnya.

Sementara itu Walikota Parepare Taufan Pawe mengapresiasi, dengan pencanangan pembangunan zona integritas yang dilakukan oleh PN Parepare, pasalnya kata Taufan Institusi Pengadilan dalam hal penegakan hukum seharusnya memang berkomitmen untuk bersih dari Korupsi, Kolusi dan Nepotisme (KKN).

“Termasuk kami selaku pemerintah Kota, Tahun ini adalah tahun Integtitas, persoalan Integritas adalah yang utama, apalagi saat ini sudah jaman digital yang memudahkan segala administrasi untuk pelayanan, jadi semuanya transparan, dengan pencanangan zona Integritas diharapkan seluruh institusi di Parepare mewujudkan wilayah bebas korupsi,” kata Taufan.

Pencanangan tersebut ditandai dengan penandatanganan Piagam pencanangan pembangunan Zona Integritas oleh Kepala Pengadilan Negeri Parepare Andi Nurmawati, Walikota Parepare, Taufan Pawe, Wakil Wali Kota Parepare Pangerang Rahim, Kepala Kejaksaan Negeri Kota Parepare Andi Dharmawangsa, Perwakilan Kepala LPKA II Parepare Perwakilan dari Wakil Kepala Polres Parepare.

(Nurfadila Wahid)

BAGIKAN:

Berita Terkait

1 dari 768

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *