Politik & Parlemen

Pilwalkot Parepare: Tokoh Parepare Himbau Masyarakat Tak Gadaikan Suara Demi Uang

AKARBERITA, Parepare – Pesta demokrasi menarik perhatian banyak pihak. Salah satunya Andi Appe Makkarumpa, salah satu tokoh di Kota Parepare. Appe mengatakan, demi berjalannya proses demokrasi yang baik, masyarakat dihimbau tidak menggadaikan suaranya dengan senilai uang yang diiming-iming calon tertentu.

Dalam menentukan pilihan pada Pilwalkot Parepare, misalnya, kata Appe, idelanya masyarakat memilih calon pemimpin Wali Kota dan Wakil Wali Kota Parepare untuk lima tahun ke depan dengan pertimbangan demi kepentingan masa depan Parepare yang dikenal sebagai kota jasa.

Hal itu ditegaskan Appe saat deklarasi pasangan Achmad Faisal Andi Sapada-Asriadi Samad di depan Mesjid Raya Parepare beberapa waktu lalu. “Barter dirimu dengan FAS. Jangan salah memilih hanya karena uang,” tegasnya.

Appe menjabarkan, pengalaman FAS sangat dibutuhkan Parepare lima tahun ke depan. Konsep pembangunan fisik yang diimbangi dengan pengembangan Sumber daya Manusia (SDM), dinilai sebagai hal yang paling urgent.

Salah satu program FAS yang dianggap ampuh mensejahterakan masyarakat Parepare, kata Appe lagi, perluasan lapangan kerja yang menjadi kebutuhan kebutuhan masyarakat kota Habibie tersebut. Mendorong sektor ekonomi, kata Appe lagi, praktis akan menggerakkan sektor lainnya untuk lebih maju.

Diketahui, deklarasi FAS dihadiri sejumlah tokoh diantaranya Suarti Zain yang tak lain istri mantan wali kota Parepare mendiang Zain Katoe, Rahman Mappagiling, Ketua MPC Pemuda Pancasila Fadly Agus Mante, serta sejumlah tokoh agama dan pengurus partai pengusung.
(Jeri)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top
error: Content is protected !!