Headline

Jumat, 10 Januari 2025
Politik & Parlemen

Wali Kota Tanggapi Pandangan Umum Fraksi DPRD Parepare

AKARBERITA.com, Parepare – Wali Kota Parepare melalui Wakil Wali Kota Parepare Pangerang Rahim menanggapi pandangan umum fraksi DPRD atas ranperda perubahan APBD Parepare tahun Anggaran 2020, di ruang paripurna.

Pangerang Rahim mengatakan, terkait dengan saran dan tanggapan yang disampaikan oleh fraksi merupakan informasi awal dalam rangka memasuki pembahasan selanjutnya.

“Kami memberikan tanggapan terkait pandangan umum fraksi meski masih dalam konteks makro, dan untuk jawaban bersifat teknis akan kami sampaikan melalui rapat pembahasan pada tingkat badan anggaran,”katanya.

Lanjut Pangerang, berbagai permasalahan yang ditemukan dalam penyusunan rancangan APBD seperti yang diungkapkan oleh fraksi-fraksi DPRD, pemerintah daerah tetap mencari solusi yang tepat dan optimal.

“Permasalahan yang terungkap harus dimaknai sebagai dinamika dalam setiap pembahasan yang memang dari waktu ke waktu masih harus terus dibenahi dan disempurnakan,” lanjutnya.

(Karno)

BAGIKAN:

Berita Terkait

1 dari 145

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *