AKARBERITA.com, Parepare – Pencanangan Vaksinasi perdana vaksin Covid-19 bagi Forkopimda serta beberapa pejabat lingkup Pemerintah Kota Parepare, digelar di Lapangan Tennis Rumah Jabatan Walikota Parepare, Selasa (02/02/2021) kemarin.
Pada kesempatan pertama, penyuntikan vaksin dilakukan pertama oleh Kapolres Kota Parepare, AKBP Weely Abdillah, Dandim 1405 Mallusetasi, dan Asisten I Pemerintah Kota Parepare Aminah Amin.
Walikota Parepare HM Taufan Pawe yang mengikuti pencanangan melalui video converence, menyampaikan, pemberian vaksin atau vaksinasi ini merupakan salah satu upaya yang ditempuh pemerintah dalam mengatasi pandemi Covid-19 yang masih terjadi hingga hari ini.
Vaksinasi Covid-19 yang dilakukan pemerintah secara bertahap, kata Taufan, adalah kunci utama yang sangat menentukan kebangkitan bangsa pasca pandemi.
Hal tersebut, tambah Taufan, merupakan sebuah langkah penting, agar bersama meebawa bangsa keluar dari pandemi. “Selain untuk memberikan perlindungan kesehatan dan keselamatan kepada rakyat kita serta mempercepat pemulihan ekonomi,” papar Taufan.
Melalui kegiatan vaksinasi Covid-19, kata Taufan lagi, dunia usaha bisa kembali normal seperti yang diharapkan bersama. Taufan juga mengajak masyarakat untuk bersabar, dan dapat bekerjasama dan doa yang kuat agar Parepare bisa terlepas dari masalah pandemi sekarang ini.
Sementara Kepala Bidang Pelayanan, Promosi dan SDK Dinas Kesehatan Parepare, Kasna menyebutkan, dari 13 orang yang telah didaftar untuk penerima Vaksin perdana ini, hanya 9 orang lolos skreening untuk diberikan vaksin tersebut.
“Dimana yang sbeelumnya terdaftar sebanyak 13 orang penerima vaksin, namun tentu kita tetap mengacu pada juknis pelaksanaan vaksin ini, sehingga harus kita lakukan skreening kesehatan. Dari 13 orang tersebut yang diskreening, ternyata yang lolos untuk diberikan vaksin hanya 9 orang. 3 orang lainnya ditemukan hipertensi, dan 1 orang sementara mengkonsumsi obat dikarenakan penyakit tertentu,” tandasnya.
(Dwi)