Headline

Jumat, 18 April 2025
DaerahNews

Pembangunan Rampung, LMP Dorong Pemkot Segera Fungsikan Puskesmas Lemoe

AKARBERIRA.com, Parepare – Ketua Markas Cabang (Macab) Laskar Merah Putih (LMP) Kota Parepare, H. Syamsul Latanro (HSL), mendorong Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Lemoe, untuk difungsikan secepatnya. Hal tersebut, diungkapkan HSL saat ditemui, Senin (17/06/2019).

Dia menjelaskan, pelayanan dibidang kesehatan merupakan salah satu bidang yang prioritas Pemkot Parepare, terlebih dalam mewujudkan Parepare sebagai Kota Industri Tanpa Cerobong Asap.

“Puskesmas Lemoe tersebut diharapkan untuk difungsikan untuk percepatan pelayanan dasar bagi masyarakat yang ada di pedalaman. Tentunya, diharapkan agar mereka tidak kesulitan mengakses pelayanan kesehatan,” jelasnya.

Sebelumnya, Plt Kepala.Dinas Kesehatan Parepare, Iwan Asaad mengemukakan, Puskesmas Lemoe akan difungsikan setelah izin operasionalnya (sedang berproes) sudah keluar, ditambah persetujuan Gubernur untuk pembentukan Unit Pelayanan Teknis Daerah (UPTD).

“Sementara berproses izin operasionalnya, lalu kita akan memohon akreditasinya ke Kementrian Kesehatan (Kemenkes), untuk bekerja sama dengan BPJS Kesehatan nantinya,” jelasnya belum lama ini.

Sekadar diketahui, bangunan Puskesmas yang berada di Lemoe, Kecamatan Bacukiki telah rampung sejak 2017 lalu. Tapi, hingga kini bangunan yang menghabiskan anggaran Rp6 miliar tersebut, belum juga difungsikan.

Luki

BAGIKAN:

Berita Terkait

1 dari 888

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *