Headline

Kamis, 09 Januari 2025
Daerah

Pasien Hemodialisa Berikan Apresiasi Kepada Perawat RSUD

AKARBERITA.com, Parepare – Salah satu pasien pasien cuci darah atau hemodialisa mengapresiasi terhadap perawat Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau Kota Parepare, dengan memberikan kejutan berupa kiriman tumpeng dan kue.

Melalui program Layanan Antar Jemput Pasien Hemodialisa (LANCAR HD), Richard mengaku tertolong dan memiliki harapan hidup yang lebih tinggi.

Bahkan Richard pun menulis ucapan terima kasih kepada Wali Kota Parepare di akun facebook miliknya. Status yang dilengkapi dengan foto-foto saat menjalani cuci darah diunggahnya di grup FB, Parepare Terkini.

“Terima kasih kepada Bapak Walikota Parepare yang sekarang telah memberikan pelayanan khusus bagi kami penderita cuci darah berupa kendaraan LANCAR HD yang dalam hal ini diperuntukkan khusus pasien cuci darah mulai dari antar sampai jemput.

“Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada Pemerintah Kota sehingga hal ini saya rasakan hari ini, semoga ke depan bisa membuat sebuah gebrakan baru lagi di Kota Parepare. Bravo Pemkot Parepare,” tulis Richard.

Direktur RSUD Andi Makkasau Parepare Renny Anggraeni Sari mengatakan, kue dan nasi tumpeng dari pasien dikirimkan tepat pada pada perayaan hari kemerdekaan 17 Agustus 2019, lalu.

“Dapat kiriman tumpeng dari pasien HD waktu 17-an. Pasien kasih untuk perawat HD,” ujar Renny, sapaan Magister Managemen Rumah Sakit lulusan Unhas ini, Senin, (26/8/2019).

Renny mengulas program LANCAR HD yang dilaunching Wali Kota Parepare Taufan Pawe di sela-sela jalan santai di Tonrangeng River, Minggu (25/8) kemarin untuk mendekatkan layanan kepada masyarakat, memberi kemudahan kepada pasien dan menjamin kontinuitas pelayanan cuci darah dengan menyiapkan mobil layanan antar jemput bagi pasien HD.

(Syari)

BAGIKAN:

Berita Terkait

1 dari 707

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *