AKARBERITA.COM, Parepare – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Parepare melaksanakan program sosialisasi “KPU Mengajar” di dua Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri, yaitu SMAN 2 dan SMAN 3 Parepare. Kegiatan ini bertujuan memperkuat pemahaman siswa tentang demokrasi, pemilu, serta inklusi dan aksesibilitas dalam proses Pemilihan Umum.
Di SMAN 2 Parepare, sosialisasi berlangsung pada pukul 09.00 WITA hingga 11.00 WITA dengan peserta 60 siswa yang terdiri dari kelas X dan XII. Selaku Pemateri Ahmad Perdana Putra, Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan Sumber Daya Manusia (Sosdiklih Parmas dan SDM) memaparkan terkait Demokrasi dan Pemilu, Tujuan Pemilu, Asas dan Prinsip Pemilu, serta inklusi dan aksesibilitas.
Ahmad juga memandu sesi pembagian kelompok diskusi untuk menggali pemahaman peserta. Setiap kelompok memilih perwakilan untuk memaparkan pemahaman mereka, sehingga kegiatan ini sekaligus mengimplementasikan praktik demokrasi secara langsung. Para siswa tampak sangat antusias mengikuti rangkaian sosialisasi yang dibawakan oleh Ahmad.
Sementara itu, di SMAN 3 Parepare yang bertindak sebagai pemateri adalah Ilham H. Muhtar, Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan menyampaikan materi serupa kepada 250 pasang mata. Setelah pemaparan, kegiatan dilanjutkan dengan kuis interaktif yang berhasil menarik perhatian peserta dan memicu semangat belajar mereka.
Kedua kegiatan tersebut turut dihadiri Kasubag Sosialiasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Manusia beserta staff KPU Kota Parepare.
Acara ditutup oleh pemateri bersama peserta kegiatan dengan menggaungkan tagline ikonik program “KPU Mengajar”, yaitu “Jemput Pemilih dari Sekolah”.
KPU Mengajar merupakan program KPU Provinsi Sulawesi Selatan bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan yang kemudian diintegrasikan dalam bentuk sosialisasi dan pendidikan pemilih di 24 Kabupaten/Kota se-Sulawesi Selatan, guna membangun generasi muda yang sadar akan hak dan kewajiban dalam demokrasi dan pemilu di Provinsi Sulawesi Selatan.
(Rls)










