Headline

Jumat, 10 Januari 2025
Daerah

Film Dokumenter Perjuangan Makka Bakal Tayang di Gedung Pemuda Parepare

AKARBERITA.com, Parepare – Film dokumenter berjudul Makka (Sengereng na I Sukkang Dg Tommi) mendapat respon positif dari publik. Tak sedikit yang tak sabar menanti hari kemerdekaan 17 Agustus 2020 untuk menyaksikan film dokumenter yang secara keseluruhan melibatkan anak-anak muda kreatif Parepare yang tergabung dalam gerakan Pemberdayaan Aset Muda Parepare.

Selain berlimpahnya rasa penasaran dari perbagai pihak tentang film dokumenter tersebut, ada juga yang bertanya-tanya perihal rencana lokasi pemutaran film dokumenter Makka (Sengereng na I Sukkang Dg. Tommi)

Produser Ibrah La Iman mengatakan, bahwa pihaknya berencana melakukan pemutaran perdana film dokumenter Makka itu di Gedung yang diresmikan oleh BJ Habibie. Dan untuk saat ini pihaknya telah berkordinasi dengan Yayasan Pendidikan Generasi Penerus Indonesia (YPGPI) sebagai yang berwenang atas Gedung Pemuda.

“Kami telah survei lokasi di Gedung Pemuda, walau masih banyak kekurangan seperti tidak adanya air, listrik, dan masih banyaknya kerusakan gedung dimana-mana semoga dapat kami maksimalkan keadaan dan melakukan pemutaran perdana film dokumenter Makka di Gedung Pemuda,” jelas Ibrah yang juga pegiat literasi.

Gedung Pemuda sendiri adalah aset yang berada dalam tanggung jawab YPGPI sebagai perpanjangan tangan Eyang Habibie (alm) yang diresmikan langsung oleh Presiden ke III RI tersebut pada 15 Desember 1995.

Gedung Pemuda dalam catatan pendiriannya bertujuan sebagai sebagai aset pemberdayaan kreatif generasi muda Parepare khususnya dan Indonesia pada umumnya.

Film dokumenter Makka (Sengereng na I Sukkang Dg Tommi) adalah film yang berdasarkan kisah nyata. Diangkat dari kisah perjuangan Makkarumpa Dg Parani dan I Sukkang Dg Tommi yang dituliskan anaknya, Andi Makmur Makka.

Pasangan suami istri tersebut memiliki sembilan anak diantaranya; Andi Mannaungi (Walikota Pertama Parepare), Andi Oddang (Gubernur Ketiga Sulawesi Selatan), Andi Rivai (Pejuang Kemerdekaan yang Gugur di Enrekang), Andi Syafiuddin Makka (Pendiri Fajar Grup), Andi Makmur Makka (Founder Habibie Center).

Sekedar diketahui orang-orang yang terlibat dalam produksi film dokumenter Makka (Sengereng na I Sukkang Dg Tommi) yaitu, Story Idea Andi Makmur Makka, Pemerannya adalah Hardiyanti Patangngari sebagai I Sukkang Dg Tommim, Zhafran Fayiz sebagai Makkarumpa Dg Parani, Yusril Muhajji sebagai Andi Mannaungi Makka, Primadana sebagai Andi Oddang Makka, Langit Amartya Tungga sebagai Andi Makmur Makka, Afiq Naufal sebagai Mister Mohram, Ahmad Adriansyah sebagai Sersan Onken, Firman sebagai Luiteneant Veurmulen, Didiet Haryadi S sebagai Swaparaja.

Selain itu juga ada Hisyam sebagai Belanda 1, Ronal Edy sebagai Belanda 2, Aditya Budiamin sebagai Tawanan 1, Muhammad Iqbal Nur sebagai Tawanan 2, Darmawan sebagai Tawanan 3, Fajar sebagai Tawanan 4, Fais Palintan sebagai Kerabat, Nurul Dian Ekawati sebagai Tetangga, Dahniar sebagai Urt, Yusuf sebagai Urt dan Mujahid sebagai Penyetir.

Producer film dokumenter Makka (Sengereng na I Sukkang Dg Tommi) Ibrah La Iman, Director & Cinematographer Aqnan Fakhrul, Script Writer Afiq Naufal, Camper Ahmad Ardiansyah, Editor Aqnan Fakhrul, Music Scoring & Audio Axo Palintan, Soundtrack Fais Palintan – Hari Cerah, Photographer Matt Bobby, MUA Wenk Gozal, Artwork Onet Project, Cerita Tentang Matahari, Production Team Muhammad Mujahid, Janwar, Rahmatullah, Anastario, Erick dan Edie.

Thanks to, Keluarga Alm. Hj P Minnong, Keluarga H. Tammase, Sumber Agung, Moon, Walk Studio, Salon Ratna, Fadjriani, Ismail M Seng, Hendra, Edy Siswanto Syarief, Rumah Putih dan Setangkai Bunga Makka

(Red)

BAGIKAN:

Berita Terkait

1 dari 707

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *