Headline

Jumat, 18 April 2025
Daerah

Disdukcapil Gowa Optimis Raih Nilai A Pelayanan Publik dari Kemenpan RB

AKARBERITA.com, Gowa – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Gowa tahun ini optimis dapat meraih nilai A dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (Kemenpan RB) terkait pelayanan publik.

Nantinya pengumuman hasil penilaian Kemenpan RB ini akan dihadiri langsung oleh Kepala Dinas Disdukcapil Gowa Ambo pada Selasa (5/11).

Ambo yang dikonfirmasi membenarkan hal tersebut. Ia mengatakan, berdasarkan surat penyampaian hasil evaluasi pelayanan publik di wilayah tiga dari Kemenpan RB, Disdukcapil Gowa mendapat undangan hadir dipusat untuk mendapatkan penghargaan pelayanan publik.

“Jadi ada tiga yang diundang. Pertama Disdukcapil, kemudian Dinas PTSP, dan Direktur Rumah Sakit Syekh Yusuf,” katanya.

Tahun 2018 lalu Disdukcapil Gowa, kata Ambo lagi, sudah mendapatkan penilaian baik kategori B. Ia pun berharap tahun ini bisa memperoleh nilai A.

“Kalau bisa A plus. Karena semua kriteria untuk menuju penilaian sudah kita penuhi. Termasuk yang diinginkan sesuai dengan peraturan perundangan terhadap bagaimana pelayanan publik itu harus terpenuhi,” katanya lagi.

Ia pun mengaku optimis dapat meraih penghargaan tersebut. Sebab penilaian sudah dilakukan oleh Tim dari Kemenpan RB.

(Henra)

BAGIKAN:

Berita Terkait

1 dari 728

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *