Headline

Sabtu, 11 Januari 2025
Parepare

BPJS Kesehatan-RSUD Andi Makkasau Parepare Gelar Rakor

AKARBERITA.com, Parepare – Manajemen Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau melaksanakan rapat koordinasi dengan BPJS Kesehatan Cabang Parepare, beberapa waktu lalu.

Turut hadir Direktur RS Andi Makkasau dr. Renny Angreani Sari, didampingi didampingi Wadir Administrasi & Keuangan drg. Andi Cenrara Tonralipu, dan Wadir Pelayanan dr. H. Ibrahim Kasim, beserta jajaran direksi, dan Kepala BPJS Kesehatan Cabang Parepare Natalia Panggelo dan tim manajemen.

Kesempatan itu, dr. Renny Angreani mengatakan, pemanfaatan aplikasi mobile saat sekarang ini terus digalakkan dengan tujuan memberikan kemudahan percepatan dalam memperoleh akses kebutuhan informasi.

“Rapat koordinasi ini sebagai upaya menyamakan persepsi terkait pemanfaatan antrean online melalui aplikasi mobile JKN,” ujarnya.

Aplikasi mobile JKN, lanjut dr. Renny, banyak manfaat yang dapat diperoleh, misalnya pasien atau keluarga dapat mendaftar secara mandiri kapan dan dimana saja sehingga tidak lagi harus datang cepat atau berburu nomor antrean manual di RSUD Andi Makkasau.

“Jadi ke depannya, dengan adanya aplikasi mobile JKN ini tidak terjadi lagi penumpukan pasien atau keluarga di loket antrean jaminan rawat jalan,” tandasnya.
(Ayu)

BAGIKAN:

Berita Terkait

1 dari 288

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *