Headline

Rabu, 09 April 2025
DaerahPolitik & Parlemen

Berkunjung di Parepare, SYL Perkuat Pemenangan Pileg dan Pilpres

AKARBERITA.com, Parepare – Calon Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI), dari Partai NasDem Dapil Sulsel II nomor urut 5, Shahrul Yasin Limpo (SYL), kembali melakukan kunjungan politik di Parepare, Kamis (28/02/2019).

Dalam kesempatan kali ini, mantan Gubernur Provinsi Sulsel dua periode tersebut, melakukan silaturahmi dengan Komunitas Toraja di Kelurahan Bukit Indah, Kecamatan Soreang, yang didampingi Caleg DPRD Parepare dari Partai NasDem Dapil III Kecamatan Soreang, Tamsing Hamid dan Bachtiar Abubakar.

Saat ditemui di Cafe Reza, SYL mengatakan, kunjungan kali ini dalam rangka pemantapan tim pemenangan dirinya sebagai Caleg, dan agenda Pemilihan Presiden (Pilpres) di mana Partai NasDem merupakan salah satu partai pengusung Calon Presiden Jokowi-Ma’ruf.

“Jadi, kami sekali jalan hari ini bersama tim-tim yang lain,” ujarnya.

Saat ditanya mengenai target suara Pilpres yang akan diraih di Parepare, SYL mengungkapkan, tidak ada jumlah target suara yang ditetapkan. Yang terpenting, katanya, paslon Jokowi-Ma’ruf bisa menang di tanah kelahiran BJ. Habibie tersebut.

“Intinya, tim kami bersatu dan solid dalam memenangkan Jokowi-Ma’ruf di Parepare, dan harapan kami, meski kami berbeda pilihan dengan yang lain, namun rasa persaudaraan, perdamaian dan kebersamaan, harus tetap terjalin dengan baik. Dihadapan semua bisa berjalan dengan baik, dan santun,” ungkapnya.

Kembali disinggung mengenai target suara Pileg di Parepare, Ketua DPP Partai NasDem tersebut membeberkan, pihaknya kembali menegaskan bahwa pihaknya tidak menetapkan target. Namun, SYL berharap masyarakat Parepare mengetahui bahwa dirinya bagian dari mereka.

“Ibu saya juga orang Bacukiki, dan ada garis keturunan di sana. Di samping itu, jika melihat kincir angin di Sidrap mudah-mudahan ingat Syahrul, begitupun ketika melihat rel kereta api di Barru. Sehingga, masyarakat pada akhirnya menginginkan supaya Syahrul bisa berbuat lebih besar lagi,” pungkasnya.

Luki

BAGIKAN:

Berita Terkait

1 dari 862

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *