AKARBERITA.com, Parepare – Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Brimob Polri Ke 73, Satuan Brigade Mobil (Satbrimob) Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Selatan (Sulsel), menggelar kegiatan bakti sosial donor darah di aula Mappagiling Mako Detasemen B Pelopor Satbrimob Polda Sulsel, Jalan Chalik, Kelurahan Sumpang Minangae, Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare, Rabu (31/10).
Kegiatan, dilaksanakan dengan bekerjasama Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Palang Merah Indonesia (PMI) Parepare. Donor darah diikuti 70 personel Detasemen B Pelopor Satbrimob Polda Sulsel, serta 24 anggota Bhayangkari Detasemen B Pelopor Satbrimob Polda Sulsel dan enam karyawan BPR Hasamitra Cabang Parepare.
DanYon B Pelopor Polda Sulsel Kompol Sapari menjelasakan kegiatan sekaligus mempertajam kepedulian dan nilai sosial seluruh perosnil terhadap sesama.
Dalam kegiatan tersebut, tambah Sapari yang juga mantan DanYon C Pelopor Polda Sulsel ini, pihaknya berhasil mengumpulkan sekitar 100 kantong darah .
(Dwi)