Daerah

Pemkab Maros Gelar Temu Kader Posyandu Dalam Pencegahan Stunting

AKARBERITA.com, Maros – Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Maros melalui Dinas Kesehatan menggelar Temu Kader Posyandu Maros Tahun 2019 di Grand Town Hotel Mandai, Sabtu (23/11).

Kegiatan yang diikuti 420 perwakilan kader posyandu di 14 Kecamatan Maros tersebut bertemakan Peran Kader Posyandu dalam Pencegahan Stunting.

Ketua Panitia Hasnawaty menjelaskan, stunting merupakan kondisi gagal pertumbuhan pada anak akibat kekurangan gizi dalam waktu yang lama yang disebabkan oleh banyak faktor seperti kondisi sosial ekonomi, gizi ibu saat hamil, kesakitan pada bayi dan kurangnya asupan gizi pada bayi kondisi ini mengakibabkan anak mengalami keterlambatan dalam perkembangan.

Ketua Tim Penggerak PKK Maros Suraida Hatta sekaligus pemateri mengatakan, kegiatan ini diadakan bisa menjadi ajang menambah dan berbagi ilmu sesama kader posyandu.

“Dengan kegiatan ini, kader yang merupakan mitra pemerintah bisa melahirkan generasi penerus bangsa. Kegiatan ini dilaksanakan dari dan untuk masyarakat,” katanya.

Suraida mengungkapkan, jika disebuah kabupaten terdapat banyak anak-anak yang stunting, maka kedepannya anak-anak di kabupaten itu akan kurang berkualitas.

“Oleh sebab itu kita semua disini yakin bisa meningkatkan sentimental anak-anak kita. Karena dalam kegiatan ini ada sosialisasi dan penyuluhan,” ungkapnya.

Suraida berharap, dengan diakan kegiatan ini bisa mewujudkan kesehatan masyarakat serta bisa mewujudkan 10 program pokok PKK yang bersinergi dengan kader Posyandu.

“Peran kader bisa ditingkatkan dan dikembangkan sehingga terwujudkan Maros yang sehat dan sejahtera. Ini menjadi tanggung bersama, karena masa depan Maros ditentukan setiap sentimental oleh anak-anak yang ikut posyandu,” harapnya.

Suraida mengapresiasikan yang setingginya atas kegiatan ini sebab Maros sudah tidak masuk dalam Lokus stunting. “Kami juga berterima kasih kepada semua pihak yang telah ikut mendukung kegiatan ini. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi semua,” pungkasnya.

(Achmad)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top
error: Content is protected !!