AKARBERITA.com, Gowa – Pembentukan Badan Usaha Milik Desa (BumDes) disetiap desa di tanah air merupakan amanat undang-undang. Kehadirannya diharapkan dapat mendorong laju pertumbuhan ekonomi desa yang muaranya suatu waktu desa menjadi mandiri.
Untuk itu, setiap Bumdes yang ada di setiap desa dituntut untuk bisa membuka ladang usaha yang tentunya disesuaikan dengan potensi desa. Namun, dalam proses membangun BumDes yang dapat menopang ekonomi masyarakat ini dibutuhkan pengabdian.
Seperti kata ketua BumDes “BSM” Desa Sunggumanai Noorsalam Ago. Dia mengaku mengabdikan ilmu yang dimilikinya semata-mata untuk kepentingan masyarakat setempat.
“Soal gaji itu urusan kedua pak. Yang paling pertama dibutuhkan untuk mengelola BumDes adalah pengabdian,” katanya saat dikonfirmasi, Selasa (27/8).
Alumni Sarjana Ekonomi Unhas ini pun mampu membuktikan jika dengan modal pengabdian dan ketekunan dalam memimpin BumDes yang terletak di Kecamatan Pattallassang, Gowa ini sudah membuahkan hasil.
“Alhamdulillah BumDes kami ini sudah meraih predikat sebagai BumDes terbaik di Gowa,” terangnya.
Predikat terbaik ini diraih bukan tanpa sebab, BumDes yang dikelola dengan motto ” Kebersamaan Kemandirian” ini mampu menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat setempat.
Salah satu unit usaha yang banyak menyerap tenaga kerja dari kalangan masyarakat setempat yakni unit usaha produksi paving blok, kanstin beton dan batako.
“Tenaga kerja kami sudah mencapai puluhan orang dengan pembagian kerja sesuai kemampuan masing-masing. Modal yang kita kelola sejauh ini sekitar Rp 111 Juta,” tutupnya.
(Henra)