AKARBERITA.com, Parepare – Kepolisian Resort Kota Parepare kembali berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkoba jenis sabu, melalui Pelabuhan Ajatappareng, Jumat (15/2) pekan lalu
Kasat Narkoba Polres Parepare AKP Zaki Sungkar membenarkan hal tersebut. Namun Zaki mengatakan, rilis terkait kasus tersebut belum dilakukan. “Nanti kita sampaikan. Belum gelar ini,” katanya.
Ini bukan kali pertama tim Polres Parepare berhasil menggagalkan upaya penyelundupan barang haram narkoba, melalui pelabuhan antar pulau tersebut. Kasus kali ini, merupakan yang ketiga dalam rentang 2019. Pada Januari lalu, setidaknya dua kasus dengan barang bukti 1,5 Kg, dengan tersangka masing-masing Muhlis yang diamankan dengan 1 Kg sabu dan Muh Yusuf yang tertangkap dengan 500 gram sabu.
(Dwi)